Example floating
Example floating
Example 728x250
POLRI

Tertimbun Longsoran Tanah, 2 Pekerja PETI di Desa Munsalo Kopah Ditemukan Tewas, Ini Penjelasan Resmi Polisi Kuansing

68
×

Tertimbun Longsoran Tanah, 2 Pekerja PETI di Desa Munsalo Kopah Ditemukan Tewas, Ini Penjelasan Resmi Polisi Kuansing

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Kuansing, Kompas 1 Net- Tertimbun tanah longsor aktivitas Penambang Emas tanpa Izin (PETI) di Rawang lowe Dusun Sungai Kuning Desa Munsalo Kopah Kecamatan Kuantan Tengah Kabupaten Kuansing, 2 orang dinyatakan tewas. Rabu 13/9/2023. Pukul 16.30 WIB.

Korban IL ( 44) dan DM (30) di temukan setelah dilakukan pencarian dengan menggunakan alat berat excavator dengan membutuhkan waktu baru kemudian dapat ditemukan. Diperkirakan korban tertimbun dengan kedalaman 10 Meter dibawah tanah longsoran tersebut.

Geser ke Bawah Untuk Lanjut Membaca
Example 300x600

Demikian disampaikan oleh Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K, M.H., melalui Kasat Reskrim Polres Kuansing AKP Linter Sihaloho, S.H. M.H kepada awak media hari ini Kamis (14 /9)

Mengatakan bahwa “akibat dari terjadinya Longsor tersebut mengakibatkan 2 orang pekerja PETI tertimbun reruntuhan Tanah, namun 1 orang pekerja berinisial

Korban saudara IL berhasil ditemukan warga dimana awalnya terlihat rambut korban ,kemudian warga menarik rambut korban hingga korban berhasil dikeluarkan dari timbunan tanah yang longsor tersebut, akan tetapi seorang Korban lainnya berinisial DM memerlukan waktu hampir 1 hari karena keterbatasan alat,” ungkapnya.

Kedua duanya tidak tertolong hingga ditemukan sudah meninggal, dan atas kejadian itu Bapak Kapolres Kuansing AKBP. Pangucap Priyo Soegito, bersama dengan Bupati Kuansing Drs.H. Suhardiman Amby. Ak MM dan rombongan lainnya langsung melayat ke rumah duka. Selesai mengunjungi rumah duka, Bapak Kapolres Kuansing bersama Bupati dan rombongan selanjutnya mendatangi dan melihat langsung lokasi tempat kejadian,” Terang AKP Linter Sihaloho.

Bapak Kapolres juga menyampaikan, Bahwa Kejadian serupa dengan hari ini bukanlah pertama kali, sebelum nya juga pernah terjadi, dan kejadian ini perlu menjadi pelajaran tersendiri bagi pelaku PETI lainnya, terkait dengan kejadian ini, kami akan tetap melakukan penyidikan serta upaya – upaya hukum lainnya dengan tegas,” kata Kapolres,” Imbuhnya.

 

Sumber: Humas Polres Kuansing

Example 300250
Example 120x600