Example floating
Example floating
Example 728x250
Pemerintah

Meriahkan Hari Kartini 2025, PKK Kecamatan Bangko Lakukan Pembinaan ke PKK Kelurahan dan Desa

47
×

Meriahkan Hari Kartini 2025, PKK Kecamatan Bangko Lakukan Pembinaan ke PKK Kelurahan dan Desa

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Merangin, Kompas 1 Net – Pemerintah Kecamatan Bangko, Kabupaten Merangin dalam memperingati Hari Kartini 2025 melakukan serangkaian kegiatan selama 4 (empat) hari berturut-turut, peringatan Hari Kartini 21 April 2025 ini bertajuk

“Perempuan Tangguh Menuju Merangin Baru”

Geser ke Bawah Untuk Lanjut Membaca
Example 300x600

Kegiatan ini berlangsung mulai 21 hingga 24 April 2025 melalui pelaksanaan 10 (sepuluh) program PPK sebagai dasar pembinaan PKK kelurahan dan desa dalam wilayah kecamatan Bangko.

Pembinaan yang dilakukan oleh PKK kecamatan Bangko ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan PKK Kelurahan Dan Desa melalui 10 (sepuluh) program pokok PKK yang diimplikasikan pada beberapa perlombaan dalam pelaksanaan kegiatan Road show tersebut yang dilaksanakan di setiap Desa se-kecamatan Bangko, yang telah di buka langsung oleh Wakil ketua TP-PKK kebupaten Merangin ibu Dra.hj.Emi Minarsih Khafid di Desa Kungkai dan akan dilaksanakan secara estafet di setiap desa se Kecamatan bangko

Kegiatan Road show tersebut diawali pada Hari Senin tanggal 21 April 2025 PKK di Desa Kungkai, yaitu Pokja 3 (tiga) mengadakan lomba fashion show, dan Pokja 2 mengadakan lomba Yel-yel.

Selasa 22 April 2025 Hari ke 2, PKK di Desa Sungai Kapas Pokja 2 mengadakan lomba keterampilan pasang tekuluk.

Rabu tanggal 23 April 2025 PPK di Desa Mudo Pokja 1 mengadakan lomba rebana, dan

Pada Hari ke 4, Kamis 24 April 2025 di Desa Langling Pokja 2 mengadakan lomba keterampilan make-up. Lomba keterampilan make-up ini berupa lomba menghias diri mereka seperti rias wajah

Dalam perlombaan-perlombaan yang telah dilakukan oleh ibu-ibu PKK tersebut dinilai oleh seluruh ketua TP-PKK Desa se-kecamatan Bangko yang secara bergilir disetiap Desa.

Menurut Camat Bangko Anggie Yuwana.S.STP tema yang diusung dalam peringatan Hari Kartini ini bertujuan untuk mengingatkan serta mendorong semangat kaum perempuan dalam berkontribusi dalam mendorong pembangunan Merangin.

“Tema tersebut diangkat untuk menjadi pengingat, pendorong dan penyemangat wanita di kabupaten Merangin dalam membangun Merangin menjadi lebih baik dan Merangin baru,” ujarnya.

“Seluruh kegiatan ini dipersiapkan dengan baik dan lancar tanpa ada kendala dari pihak manapun, mari kita bahu membahu dan bergotong royong untuk membangun Merangin baru yang lebih maju,”tutup Camat.

Penulis. Tores**
Penerbit. Kompas 1 net

Example 300250
Example 120x600