Bahan-bahan:
๐ 1 kg kolang kaling
๐ 500 ml sirup marjan cocopandan
๐ secukupnya air cucian beras
๐ 4 lembar daun pandan
๐ 2 cm kayumanis
๐ 10 lembar daun jeruk purut
Cara membuat::
๐ฉ๐ปโ๐ณ Ambil wadah, cuci bersih kolang kaling, rendam dengan air cucian beras minimal 4 jam. Setelah 4 jam cuci kembali sambil diremas-remas sampai bersih dan keset tidak berlendir, sisihkan.
๐ฉ๐ปโ๐ณ Didihkan air, masukkan kolang kaling, rebus sampai lunak, buang air rebusannya, tiriskan.
๐ฉ๐ปโ๐ณ Masukkan kolang kaling dalam panci, tuangi sirup marjan (boleh sirup lainnya), masukkan juga daun jeruk, kayumanis dan daun pandan.
๐ฉ๐ปโ๐ณ Masak dengan api kecil sampai air menyusut dan kuah mengental.
๐ ^Selamat mencoba dan menikmati^ ๐
Source: Akun Facebook Meggie

















