Kuansing, Kompas 1 Net- Tim Satgas Ops Ketupat LK 2024 Polres Kuansing Gelar Apel Pagi bertempat di Posyan Desa Tanjung Pauh, Kecamatan Singingi Hilir, Kabupaten Kuansing, Pada Sabtu 13 April 2024.
Dipimpin Ipda Haris S. SH. tampak hadir personel gabungan yang terdiri atas 12 anggota Polri, 2 anggota TNI, 3 petugas Dishub, 2 anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP), dan 3 tenaga kesehatan (Nakes).
Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K.,M.H., melalui Ipda Haris S. SH memberikan arahan agar meningkatkan kewaspadaan terhadap gangguan Kamtibmas di objek vital operasi ketupat Lancang Kuning tahun 2024, seperti rumah ibadah, pasar dan sebagainya.
Kepada seluruh Personel, ditekankan pentingnya meningkatkan kewaspadaan, terutama bagi yang bertugas di Pos Yan, untuk tidak meremehkan situasi Kamtibmas yang saat ini terbilang aman dan kondusif, laksanakan kegiatan patroli ke tempat ibadah, pasar, dan pemukiman masyarakat guna mengantisipasi kemungkinan gangguan Kamtibmas.
“Kegiatan apel ini menunjukkan kesiapan dan kepedulian Polres Kuansing dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama Operasi Ketupat tahun 2024,” pungkas Ipda Haris.
Sumber: Humas Polres Kuansing