Ctn: Kepada Desa Palas,H.Samsari.AS bersama Pemerintah desa Palas Serahkan Santunan Anak Yatim,Piatu dan Yatim Piatu
Pelalawan – Pemerintah desa (Pemdes) Palas Kecamatan Pangkalan Kuras Kabupaten Pelalawan,Riau.Menyerahkan bantuan sosial kepada anak Yatim,Piatu dan Yatim Piatu serta Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari Dana Desa tahap IV tahun 2023. Selasa (12/12/2023).
Atas nama pemerintah desa (Pemdes) Palas,serta masyarakat desa.H.Samsari,AS.Mengucapkan ribuan terimaksi dan mengapresiasi program Bupati Pelalawan,H.Zukri Misran juga Wabup Pelalawan,H.Nasarudin, serta pemerintah daerah (Pemda) Pelalawan atas program bantuan sosial (Bansos) yang terlaksana dengan baik serta bermanfaat.
Penyaluran bantuan sosial kepada anak Yatim,Piatu, dan Yatim Piatu serta ibu hamil, menyusui, janda tua serta bantuan kepada masyarakat yang ekonominya kurang mampu adalah suatu program yang sangat baik, amanah serta bermanfaat terhadap masyarakat juga di hadapan kepada Allah,SWT,” ucap H. Samsari.AS.
Di tahap IV (Empat) tahun 2023 ini, pemerintah desa (Pemdes) Palas telah menyalurkan bantuan sosial ke 50 (Lima Puluh) anak yatim, piatu dan yatim piatu. Dan sudah pula menyerahkan Bantuan Langsung Tunai ke 41 (Empat Puluh Satu) kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Anggaran bantuan sosial ini bersumber dari Dana Desa (DD) tahun 2023, pelaksanaan kegiatan ini sudah selesai semua di laksanakan,” tutur Kades Palas.
Semoga bantuan ini bermanfaat bagi penerima dan gunakanlah dengan sebaik – baiknya uang tersebut sesuai kebutuhan.
Semoga program bantuan sosial ini terus berlanjut ke tahun berikutnya, karena bantuan ini memang sangat di butuhkan bagi masyarakat yang ekonominya kurang mampu,”imbuh Kades Palas H.Samsari.AS
By: Dian.