Rokan Hilir, Kompas 1 net – Bentuk kepedulian terhadap kebersihan lingkungan kembali ditunjukkan Bupati Rokan Hilir (Rohil) H. Bistamam. Untuk membantu kelancaran pengangkutan sampah di wilayah Bagan Batu, Bupati meminjamkan satu unit mobil colt diesel dump truk milik pribadinya kepada UPT Pengelolaan Sampah Bagan Batu Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Rohil.
Serah terima mobil berlangsung di Bagan Batu, Minggu (16/11/2025), dan diterima langsung oleh Kepala UPT Pengelolaan Sampah Bagan Batu, Salisul, bersama Sekcam Bagan Sinembah, Zulfikar.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Rokan Hilir Suwandi melalui kepala UPT Pengelolaan Sampah Bagan Batu, Salisul, menyampaikan apresiasi atas dukungan tersebut. Ia mengungkapkan bahwa selama ini kendala utama dalam pengangkutan sampah adalah armada yang kerap rusak, sehingga beberapa titik menumpuk karena tidak terangkut.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bupati Bistamam atas kepeduliannya. Mobil ini sangat membantu, karena mobil operasional yang ada sering mengalami kerusakan. Dengan tambahan armada pinjam pakai ini, kami berharap persoalan sampah di Bagan Batu bisa teratasi,” ujar Salisul.
Sekcam Bagan Sinembah, Zulfikar, juga menyampaikan terima kasih kepada Bupati Bistamam. Ia berharap UPT dapat memaksimalkan penggunaan mobil tersebut untuk menjaga kebersihan lingkungan.
“Terima kasih kepada Pak Bupati atas perhatian dan dukungannya. Semoga mobil ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin untuk memastikan Bagan Batu tetap bersih,” kata Zulfikar.
Pinjam pakai satu unit dump truk pribadi ini menunjukkan komitmen Bupati Bistamam dalam memperkuat layanan kebersihan, sekaligus memastikan masyarakat Bagan Batu mendapatkan lingkungan yang lebih nyaman dan sehat.
Anirzam, Kompas 1 net melaporkan

















