Banjar XII, Kompas 1 Net– Bertempat di Aula pertemuan Kantor Lurah Banjar XII, Pemuda Kelurahan Banjar XII Kecamatan Tanah Putih Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) lakukan pemilihan ketua. Rabu/5/2023.
Pemilihan kepengurusan organisasi pemuda pasca habisnya masa jabatan ketua yang lama ini, dilakukan dengan sistem pemungutan suara (voting) tertutup untuk memilih atas 3 nama calon yang diusulkan oleh peserta rapat. Ke -3 nama tersebut diantaranya nomor urut 1 Syahrial, nomor urut 2. M. Ikhwan dan nomor urut 3 Juprengki.
Setelah dilakukan pemilihan dilanjutkan dengan penghitungan suara , dalam penghitungan tersebut diperoleh hasil untuk Calon nomor urut 1 Syahrial memperoleh dukungan 88 suara, nomor urut 2. M Ikwan 3 suara serta nomor urut 3 Juprengki kosong.
Atas hasil pemilihan tersebut, Syahrial secara resmi telah terpilih sebagai ketua pemuda kelurahan Banjar XII Kecamatan Tanah Putih Kabupaten Rokan Hilir untuk kedepannya.
Demikian diungkapkan oleh Tokoh Masyarakat Banjar XII, H. Jumawan SH MH yang didampingi oleh Ketua pucuk Suku adat Melayu Datuk Mansyur. Tokoh ninik mamak, Tokoh Masyarakat dan tokoh tua di Kelurahan Banjar XII.
Usai itu. H. Jumawan SH MH juga menyampaikan ucapan selamat kepada ketua pemuda terpilih, iapun berharap agar kedepannya pemuda di Banjar XII dibawa kepada hal-hal yang positif.
“Selamat terpilih ketua pemuda yang baru, semoga bisa membawa para pemuda kita untuk melakukan hal hal yang positif, kalau bisa bimbing Pemuda Kelurahan Banjar XII ini untuk meningkatkan ekonomi, dengan mendapatkan lapangan pekerjaan, tidak melakukan hal negatif yang mengakibatkan terjerat kasus hukum, seperti narkoba, judi Curat dan lain- lainnya, mentaati norma norma agama dan adat istiadat Melayu,” ungkapnya.
Tidak hanya itu, H. Jumawan SH MH yang juga Ketua Penggawa LAMRiau- Rohil itu menyarankan agar Ketua Pemuda Kelurahan Banjar XII terpilih, dan segenap pengurus Pemuda untuk menjalin silaturahmi dan komunikasi dengan semua pihak termasuk pemkab Rohil yang saat ini tengah giat membangun.
Juga menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan semua pihak, termasuk pemkab Rohil yang tengah giat membangun, perlu kita dukung bersama sama’ imbuh
Rapat ini sendiri dipimpin oleh Kepala Kelurahan Banjar XII, dan dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Polsek Tanah Putih di Kelurahan Banjar XII, Babinsa Koramil 02 Kecamatan Tanah Putih di Kelurahan Banjar XII, staf kantor serta dihadiri beberapa Ketua RT dan RW.
(#)