Example floating
Example floating
Example 728x250
CSR Perusahaan

Melalui Program CSR PT Musim Mas Giat Safari Ramadhan di Al Iksan Desa Talau

184
×

Melalui Program CSR PT Musim Mas Giat Safari Ramadhan di Al Iksan Desa Talau

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Caption; PT Musim Mas Giat Safari Ramadhan di Al Iksan Desa Talau.

Pelalawan – Dibulan yang penuh maghfirah atau pengampunan di bulan suci ramadhan 1446 H, melalui program

Example 300x600

Corporate Sosial Responsibility (CSR) PT Musim Mas melakukan kegiatan safari ramadhan di masjid Al Iksan desa Talau Kecamatan Pangkalan Kuras Kabupaten,Riau pada Rabu 15 Maret 2025.

Turut hadir di acara kegiatan camat Pangkalan Kuras, Abdul Gapur,SH. kepala desa Talau, Syahril beserta staf.Ustadz (penceramah) sekaligus ketua MDI Pangkalan Kuras,Suardi,S,H.I.Manager Humas PT Musim Mas, Malinton Purba,SH beserta rombongan dan seluruh warga desa Talau.

Kepala desa Talau,Syahril dalam kata sambutannya mengucapkan ribuan terimakasih dan sangat mengapresiasi pihak manajemen PT Musim Mas atas kegiatan safari ramadhan di desanya. Di kegiatan ini pihak perusahaan juga memberikan bantuan sosial berupa sembako kepada anak yatim dan piatu juga kaum janda kurang mampu serta kaum dhuafa.Tidak itu saja, perusahaan juga memberikan bantuan kepada pengurus masjid Al Iksan desa Talau.

(Syahril) Juga mengucapkan ribuan terimakasih atas perehaban masjid Al Iksan, serta memberi bantuan berupa kelengkapan rumah ibadah berupa air conditioner (AC),” ucapnya

Atas nama pemerintah desa dan warga desa Talau, Syahril juga berharap agar hubungan yang terjalin dengan baik selama ini tetap terjaga harmonis selamanya. Apa yang telah di berikan oleh perusahaan dapat bermanfaat bagi kita semuanya, pastinya, perusahaan PT Musim Mas telah banyak memberikan bantuan (berbuat) di desa yang kita cinta ini,”tutur kades Syahril.

Hal senada juga di sampaikan camat Pangkalan Kuras,Abdul Gapur,SH. Sangat mengapresiasi pihak manajemen PT Musim Mas yang telah peduli terhadap masyarakat di seputaran perusahaan, khususnya di kegiatan sosial (CSR)

“Semoga apa yang telah di berikan perusahaan ke warga desa Talau dan ke masjid Al Iksan dapat bermanfaat bagi kita semu. Semoga hubungan baik antara perusahaan dan masyarakat desa Talau kedepan tetap terjalin dengan baik dan harmonis seterusnya,” cetus camat Pangkalan Kuras Abdul Gapur,SH.

Ditempat yang sama, Manager Humas PT Musim Mas,Malinton Purba,SH. Melalui program CSR, kegiatan safari ramadhan setiap tahunnya rutin di laksanakan ke desa – desa yang bersepadan dengan perusahaan.

“Dalam kegiatan safari ramadhan, perusahaan juga menyalurkan bantuan sembako kepada anak – anak yatim dan piatu, janda – janda yang kurang mampu juga kaum dhuafa,” terangnya.

Foto : Manager Humas PT Musim Mas saat memberikan kata sambutanmya

Tidak itu saja, perusahaan juga memberikan bantuan ke pengurus masjid Al – iksan.Dimana sebelumnya juga perusahaan telah melakukan renovasi rumah ibadah serta memberikan bantuan berupa AC untuk kelengkapan rumah ibadah di desa Talau. Jadi, apa yang menjadi kebutuhan sosial,seperti kelengkapan rumah ibadah serta keperluan untuk kebutuhan masyarakat banyak pihak perusahaan tetap memberikan yang terbaik serta tepat sasaran.

“Ditambahkan manager PT Musim Mas, diberitahukan bagi masyarakat desa Talau, apabila ada anaknya yang ingin melanjutkan (sekolah) ditingkat sekolah menengah pertama (SMP) agar jangan sungkan – sungkan untuk mendaftar anak nya ke yayasan Anwar Karim. Untuk biayai sekolah tidak di kutip biyaya apapun (gratis)

Foto: Ustadz Suardi,S.H.i dalam memberikan tausiah

Semoga apa yang telah di berikan perusahaan ke masyarakat desa Talau dapat bermanfaat bagi kami ta semua. Berharap kedepannya, agar hubungan masyarakat dengan perusahaan tetap terjalin dengan baik seterusnya,” paparnya

“,Atas nama manajemen perusahaan, Malinton Purna mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa,” imbuhnya. (Dn)

 

 

Example 300250
Example 120x600