Ketua PPP Rantau Kopar Mengundurkan Diri dari Partainya Demi Pilih Mendukung Asset 

Rohil, Kompas 1 net– Karena menilai jasa – jasa pembangunan yang dibuat oleh Afrizal Sintong yang baru menjabat sebagai Bupati Rokan Hilir ( Rohil ) lebih kurang 3 tahun 2 bulan, maka Syafrizal ST selaku Ketua PAC PPP Kecamatan Rantau Kopar, rela mengajukan pengunduran diri untuk memenangkan pasangan Afrizal Sintong – Setiawan ( ASSET ) untuk periode 2024 – 2029.

“Saya akui bahwa pada pencalonan Bapak Afrizal sebagai Bupati Rohil pada periode 2019 – 2024, baik saya maupun partai saya tidak memberi dukungan, dan bahkan saat ini juga tidak. Namun karena saya nilai kinerja Bapak Afrizal Sintong ini sangat luar biasa dalam pembangunan, maka saya rela undur diri jadi Ketua PAC Partai PPP, untuk memenangkannya pada pencalonan ini,” kata Syafrizal ST, Rabu (9/10/2024) sore saat Afrizal Sintong bersama rombongan melakukan Kampanye Dialogis di Lapangan Boal Kaki Kecamatan Rantau Kopar.

Bacaan Lainnya

Untuk Rantau Kopar saja lanjut Syafrizal, bahwa sudah ada pembangunan Tribun Bola Kaki. “Selain itu saudara kita di Sekapas sudah menikmati penerangan PLN, ditambah lagi kita mau ke Bagansiapiapi, sudah bisa lewat Sekapas atau tidak lewat Duri lagi, karena jalan Lintas Sekapas – Sekeladi udah mulus dibuatnya. Jadi tidak ada alasan bagi saya sekeluarga ikut perubahan, yang ada berkelanjutan,” paparnya.

Senada diungkapkan Ketua PK Golkar Rantau Kopar Jonnedi. Menurutnya, bahwa yang tidak ada alasan untuk melakukan perubahan. Dimana saat sudah banyak dilakukan oleh Afrizal Sintong. Diantaranya, menerima P3K yang paling banyak, tenaga hohorer juga banyak, dan pembangunan jalan di berbagai daerah Rohil sudah banyak yang mulus.

“Jadi yang bagus itu dilanjutkan, sehingga kedepan pembangunan dan hal lainnya bisa merata nanti di seluruh daerah Rohil yang kita cintai ini,” pungkas Jonnedi.

Pantauan dilapangan, mulai saat Afrizal Sintong bersama rombongan sampai di lokasi disambut antusias oleh emak-emak dan Bapak – bapak yang ada di Kecamatan Rantau Kopar.

Dan tidak kalah penting sepanjang perjalanan menuju lokasi acara, teriakan ASSET menang-menang terus terdengar. Artinya dari setiap antusias masyarakat yang hadir, memiliki harapan keberlanjutan pembangunan untuk Rohil yang lebih baik lagi kedepannya. ( Fen ).

 

Pos terkait