Serahkan 1 Unit Mobil Ambulance di Mamahan Jaya, Ini Pesan Bupati Pelalawan yang Sangat Sakral.

Foto : Bupati Pelalawan H.Zukri Misran Serahkan 1Unit Mobil Ambulance 

 

Pelalawan – Bupati Pelalawan H.Zukri Misran menyerahkan 1 (Satu) unit mobil Ambulance dan alat – alat pelayanan kesehatan, di Desa Gondai, Dusun Mamahan Jaya, Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan Riau. pada hari Selasa (25/10/2022)

Adapun alat – alat pelayanan kesehatan yang di serahkan berupa USG gratis, Cek kesehatan, Vaksinasi dosis 1,2, dan 3, pemasangan KB (Implant) secara gratis dan pemeriksaan IVA Test, dan sunat massal.

Turut hadir di kegiatan penyerahan Ambulance Kepala Dinas kesehatan Kabupaten Pelalawan Asril.S. kes.M. Kes, Disdukcapil Nifto Anim, Kapolsek Langgam Iptu Arthur Joshua Toreh, S.TRK.,S.I.K.,M.A, Babinsa Langgam, Camat Langgam Asa Ari, Kepala Desa Gondai Aman El, Kadus Mamahan Jaya, beserta seluruh masyarakat Mamahan Jaya..

Dimulai kata sambutan dari tokoh masyarakat Mamahan Jaya H.Antansari , Kepala Desa Gondai Aman L, Camat Langgam Asa Ari ,S.Sos.M.Si , menyampaikan, ” mengucapkan ribuan trimakasih atas kunjungan dan kepedulian Bupati Pelalawan terhadap masyarakat Pelalawan khusunya masyarakat Dusun Mamahan Jaya pada hari ini (selasa 25/10) datang ke Mamahan Jaya untuk melaksanakan kegiatan program pemerintah Kabupaten Pelalawan,

“Semoga semoga seluruh rangkaian acara ini berjalan dengan lancar dan baik juga mendapat berkahi dari Allah,” ucapnya

Bupati Pelalawan dalam sambutannya menyampaikan kepada seluruh masyarakat dusun Mamahan Jaya yang hadir untuk masyarakat Pelalawan.

“Bagi masyarakat yang memiliki KTP Pelalawan, Jika berobat kerumah sakit cukup tunjukkan KTP saja, maka anda bisa berobat, karena BPJS bapak, ibu sudah aktif dan pembayaran BPJS tersebut ditanggung oleh pemerintah kabupaten Pelalawan,” terangnya

Lanjut Zukri, untuk jembatan yang ada di Mamahan Jaya sebagai janji Bupati Pelalawan, akan dibangun tahun depan karena anggaran akan disediakan untuk pembangunan jembatan tersebut,dan akan terealisasi tahun depan.

“Untuk jalan-jalan yang rusak di dusun Mamahan Jaya, silahkan minta alat berat geleder sama PUPR. agar jalan- jalan yang rusak di dusun ini dapat diperbaiki dengan baik.

Kalau masyarakat butuh alat berat untuk perbaikan jalan yang rusak, silahkan kepala Desa dan Kadus hubungi pak Joko dibagian PUPR,” ucap Zukri Misran.

“Untuk pencetakan KTP, KK, masyarakat tidak perlu lagi pergi ke Pangkalan kerinci, cukup Disdukcapil datang ke Mamahan Jaya, KTP, KK bapak ibu akan siap pada hari itu juga.

Karena dibuat lewat aplikasi klik Pelalawan ini urusan Disdukcapil bapak Nifto,semua sudah serba canggih dan kita tidak perlu lagi repot-repot untuk mengurus KK dan KTP tersebut.

Pesan Sakral Bupati Pelalawan

Mengenai legalitas lahan, sesuai dengan undang – undang cipta Kerja (UUCK) Program Presiden Joko Widodo, kalau mau segera diusulkan, karena yang memutuskan adalah Pusat (Menteri KLHK).

Kalau mau diusulkan harus didata dulu siapa pemilik (orangnya) ,namanya siapa ,KTP, KK dan kebunnya dimana,luasnya berapa, surat penguasaan lahannya.

Urusan pemerintah ini harus sesuai syarat-syarat yang harus diikuti.Maka wajib dituruti ,kalau dibilang bentuk kelompok tani, ya kadus harus membuat kelompoknya ,sebab di tahun 2023 waktu akhir seluruh pendaptarannya,” tegas Zukri Misran.

Untuk urusan pemuda, kalau ada kegiatan urusannya adalah KONI ,disini hadir beliau Ifan Supratman,sembari memperkenalkan juga ketengah masyarakat,”Imbuhnya.

Setelah selesai menyampaikan kata sambutannya , Bupati Pelalawan menyerahkan satu unit Mobil Ambulance yang langsung diterima Kadus Mamahan Jaya Khaidir ,Kepala Desa Gondai Amnan L dan Camat Langgam Asa Ari,S.Sos,M.Si.

Penyerahan Mobil Ambulan disambut gemuruh tepuk tangan masyarakat sebagai ucapan dan keharuan masyarakat dusun Mamahan Jaya.

Acara selanutnya penyerahan bantuan sosial pada orang tua lansia,peninjauan pelayanan kesehatan gratis dan pelaksanaan sunatan massal yang dilaksanakan tim dinas kesehatan Kabupaten Pelalwan ,yang didampingi Kadis Kesahatan H.Asril,K.SKM,M.KES dan Kapus Langgam Reni Asriyanti ST.R.Keb.

Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan lancar dan baik.

 

 

 

K1N / JPC.id / MN.co.id

Pos terkait