Sambas, Kalbar | Kompas 1 Net – Guna menjalin keakraban dan kebersamaan di wilayah binaan, Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif Mekanis 643/Wns melakukan olahraga bersama warga di Desa Temajuk, Kec. Paloh, Kab Sambas.
Kegiatan bermain bola voli ini digelar oleh personel Pos Temajuk sebagai wahana komunikasi sosial kepada masyarakat sehingga terjadi komunikasi dua arah untuk lebih meningkatkan dan menjaga kebersamaan yang telah terjalin sebelumnya.
Hal ini dikatakan Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif Mekanis 643/Wns, Letkol Inf Hendro Wicaksono, S.I.P dalam keterangan tertulisnya di Makotis Entikong, Kab. Sanggau. Kamis (26/05/2022).
Selain itu dalam kegiatan olahraga bersama ini juga untuk menjaga kebugaran dan fisik serta menjadi ajang hiburan bagi warga sekitar dan juga anggota Satgas Pamtas sehingga tercipta kesehatan yang prima di tempat penugasan.
Selain berolahraga, lanjutnya, Anggota Satgas juga tidak lupa memberikan dukungan dan motivasi kepada anak-anak muda khususnya Desa Temajuk agar selalu bersemangat meski dengan keterbatasan yang ada.
“Olahraga bersama ini kita ciptakan dengan suasana ceria dan senang sehingga menjadi hiburan bagi kita semua, namun juga tetap serius untuk menjadikan fisik yang bugar dan sehat,” ujar Dansatgas.
Sementara itu Rian (20 th) sangat senang bermain bola voli bersama dengan personel Pos Temajuk Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns, karena memberikan semangat lebih kepada mereka terutama para pemuda kampung saat bermain bola voli.
“Sangat senang bermain voli bersama dengan abang-abang tentara dari Satgas. Mereka baik, pintar main voli, apalagi bola dan netnya baru diganti membuat kami semakin bersemangat dalam bermain voli,” pungkasnya.
(Pen Satgas Pamtas 643)