Satgas Pamtas Yonif 645/Gty Peduli Kesehatan Warga Perbatasan melalui Pengobatan Door To Door

Sanggau, Kalbar | Kompas 1 Net – Peduli terhadap kesehatan masyarakat perbatasan, Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 645/Gty melakukan pengobatan door to door di Dusun. Pala Pasang Desa. Pala Pasang Kec. Entikong, Kabupaten Sanggau. Senin (04/07/2022).

Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 645/Gty Letkol Inf Hudallah, S.H. dalam keterangannya di Makotis Entikong, Kab. Sanggau mengatakan kegiatan pengobatan ini dilakukan oleh Prada Reza Ajizul Takes Pos Pala Pasang yang mendatangi rumah-ke rumah warga Dusun Pala Pasang.

Kegiatan pengobatan door to door ini rutin dilaksanakan oleh seluruh tenaga kesehatan (GAKES) yang berada di pos-pos jajaran Satgas Pamtas Yonif 645/Gty guna membantu melindungi kesehatan warga sekitar pos dan juga mendeteksi penyakit yang akan di konsultasikan lebih lanjut ke puskesmas atau rumah sakit terdekat.

Jarak yang cukup jauh dari kampung ke Puskesmas adalah salah satu kendala masyarakat perbatasan apabila akan berobat, disini kami Satgas Pamtas hadir untuk mengatasi kesulitan rakyat/masyarakat di bidang kesehatan sesuai dengan program Pemerintah menuju Indonesia sehat, ujar Dansatgas.

“Pengobatan yang dilakukan anggota meliputi pemeriksaan kesehatan cek tensi darah, konsultasi kesehatan serta pemberian obat-obatan, semoga hal ini dapat membantu kesulitan rakyat/masyarakat yang jauh dari puskesmas ataupun rumah sakit,” tutup Dansatgas.

 

 

(Pen Satgas Pamtas 645)

Pos terkait