Nagan raya, Kompas 1 Net- Aliansi Buruh Nagan Raya dan Lsm Rawa Tripa Institute mendatangi kantor Bupati pada ,Selasa,(22/11/2022).
Bukan tanpa alasan,kedatangan para buruh tersebut beragendakan meminta kepada Pj Bupti Nagan Raya Fitriani Farhas agar terbentuknya Dewan Pengupahan serta mendorong lahirnya umk bagi para pakerja/buruh Kabupaten Nagan Raya.
Kedatangan Aliansi Buruh Nagan Raya tersebut disambut langsung oleh Pj. Bupati Fitriany, Asisten Tata Pemerintahan dan Kesra, Zulfika, SH, Kadis Nakertran, T. Jhon Merly Betra, M.Si, Kadis Sosial, Bustami, S.Pd dan beberapa pejabat terkait lainnya.
Pada kesempatan itu, Wakil Ketua Rawa Tripa Institute Teuku Muhammad Razeki,S.IP menyampaikan kepada pemerintah setempat bahwa upah buruh di Kabupaten Nagan Raya yang rata-rata masih dibawah UMP.
” Dasar tuntutan kita jelas yaitu PP No 36 Tahun 2021,kita berharap Pj.Bupati segera membentuk Dewan Pengupahan dan menetapkan UMK Kabupaten Nagan Raya “,kata Razeki.
Razeki menambahkan,sebagai kabupaten yang memiliki iklim investasi yang baik di aceh dengan jumlah industri yang semakin meningkat seharusnya perhatian pemerintah untuk para buruh harus serius khususnya bagi buruh sektor industri faktanya sudah 10 tahun terakhir ini UMK masih belum di tetapkan.
Kemudian sambungnya ,yang paling memalukan Pemkab Nagan Raya tidak punya data yang konkrit terhadap persoalan 2 tuntutan ini.
” Kita akan mengawal persoalan ini, tidak cukup di audiensi saja apabila tindak lanjut tidak juga di respon di kemudian hari maka kita akan menyuarakan tuntutan ini dengan aksi besar-besaran dengan seluruh buruh di nagan raya,” papar razeki.
Menanggapi hal tersebut, Pj. Bupati Fitriany Farhas menuturkan, Pemda menyambut baik tuntutan dari Aliansi Buruh Nagan Raya beserta Lsm Rawa Tripa Intitute dan akan berupaya semaksimal mungkin untuk mewujudkan upah buruh serta terbentuknya dewan pengupahan tersebut.
“Kami dari Pemerintah menyambut baik kedatangan pra buruh ini,namun berikan saya waktu untuk menkaji persoalan ini dengan dinas ketenagakerjaan.”jelas Pj Bupati Fitriany Farhas.
Jamaluddin selaku Ketua Aliansi Buruh Nagan Raya juga menyampaikan,” Terima kasih kami ucapkan kepada ibu pj.bupati Nagan Raya yang sudah menyambut baik kedatangan kami, semoga aspirasi teman-teman buruh benar-benar serius di tindaklanjuti.
” ini bukan kali pertama kita dorong agar terbentuknya dewan pengupahan dan di tetapkannaya umk di nagan raya sebelumnya juga sudah kita lakukan namun berulang-rulang tidak di tanggapi oleh pemkab nagan raya”,tutup jamaluddin.
Cautsar is