Pelalawan – Menyambut Hari Raya Idul Adha 1444 H yang jatuh pada hari Kamis 29 Juni 2023. Perusahan Pabrik Minyak Kelapa Sawit (PMKS) PT Makmur Andalan Sawit yang berada di desa Dusun Tua kecamatan Pangkalan Lesung kabupaten Pelalawan,Riau.Telah menyalurkan hewan Qurban sebanyak 4 (Empat) ekor sapi ke empat desa pada hari Senin (27/06/2023)..
Mill Manejer Bintang Tulus Siregar mengatakan, bantuan hewan Qurban sapi tersebut disalurkan kepada warga masyarakat yang merayakan Lebaran Idul Adha 1444 H, adapun desa yang menerima hewan qurban adalah, desa Dusun Tua dan desa Pesaguan Kecamatan Pangkalan Lesung. Untuk di desa Terbangiang dan desa Tambun berada di kecamatan Bandar Petalangan Kabupaten Pelalawan.
(Bantuan Hewan Qurban di Desa Pesaguan)
“Bantuan satu ekor sapi di setiap satu desa ini diberikan sebagai bentuk komitmen dan kepedulian perusahan terhadap masyarakat yang ber sepadan dengan perusahaan,” terangnya.
Memang sudah selayaknya baik perusahan kecil dan besar haruslah memberikan kontribusi kepada masyarakat baik itu bantuan di bidang sosial kemasyarakatan, juga di bidang lainnya seperti bantuan kepada anak Yatim, pendidikan,fakir miskin dan kegiatan pemuda juga keagamaan.
“Namun, apapun bantuan yang di salurkan perusahaan PT MAS ke pada masyarakat pastinya tidak terlepas dari kemampuan dan kondisi perusahaan itu sendiri,” terangnya
(Bantuan Hewan Qurban di Desa Terbangiang)
Semoga bantuan hewan qurban yang di salurkan ini dapat menjadi hubungan perusahaan dengan masyarakat lebih baik dan harmonis lagi selamnya,” imbuh Mill.Manejer Ir.Bintang Tulus.Siregar.
Di lain sisi, kepala desa Dusun Tua,Marwan mengucapkan ribuan terimakasih kepada ke pada manajemen PT Makmur Andalan Sawit (MAS) yang komitmen dan peduli terhadap program sosial kemasyarakatan.
(Bantuane Hewan Qurban di Desa Tambun)
“Apapun yang telah di berikan perusahaan, khususnya dalam penyaluran program Corporate Social Responsibility (CSR) khususnya patut kita syukuri bersama.
Berharap ke manajemen perusahaan, kedepannya agar bantuan sosial kemasyarakatan dapat lebih di tingkatkan lagi.
Semoga bantuan yang di salurkan perusahaan dapat bermanfaat bagi kita semua dan hubungan masyarakat dengan perusahaan tetap terjalin dengan baik dan harmonis lagi selamanya,” imbuh kades Dusun Tua Marwan. * (Dian).