Polsek Singingi Hilir Amankan Perayaan Natal dan Tahun Baru 2024 di Gereja Bethesda

Kuansing, Kompas 1 Net – Polsek Singingi Hilir menggelar pengamanan ibadah perayaan Natal dan Tahun baru 2024 bertema “Kekuatan serta penghiburan” di Gereja Bethesda Desa Suka Maju Kec. Singingi Hilir, Senin (1/1/2024) sekira Pukul 10.30 WIB.

Kegiatan pengamanan perayaan Natal dilaksanakan oleh Personel Pam Aiptu Toni H, Bripka Marudut Tua Simangunsong, TNI 1 orang dan Pemuda Gereja 5 Orang.

Bacaan Lainnya

Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K.,M.H., kepada wartawan, mengatakan “Pengamanan ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang sedang menjalankan ibadah Natal,”

“Pengamanan ini dalam rangka perayaan Natal. Kami hadir untuk memberikan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat diwilayah hukum Polsek Singingi Hilir yang sedang beribadah di Gereja,” ujar AKBP Pangucap.

“Sebelum pelaksanaan acara, Personel Pam melaksanakan pengamanan melakukan Sterilisasi terhadap tempat dan barang bawaan Jemaat guna untuk memastikan kelancaran dan keamanan kegiatan,”

Selama acara berlangsung, situasi terdapat dalam keadaan aman dan kondusif, “Semoga perayaan Natal dan Tahun Baru 2024 di wilayah hukum Polres Kuansing dapat berjalan dengan aman, lancar dan kondusif,” tutup AKBP Pangucap mengakhiri.

 

Sumber: Humas Polres Kuansing

Pos terkait