Pelalawan | Kompas 1 Net- Dalam rangka percepatan antisipasi pencegahan penyebaran virus Covid – 19 yang berada di Kecamatan Pangkalan Kuras Kabupaten Pelalawan, Polsek Pangkalan Kuras secara rutin melaksanakan kegiatan Vaksinasi Covid – 19 di wilayah hukumnya.
Kapolsek Pangkalan Kuras Kompol Alwis Saldi melalui Panit I Bimas IPTU Yandri menyampaikan,” kegiatan Percepatan Vaksin Covid -19 diadakan, Di Pos Polisi Desa Kesuma Dusun II Sei Medang Kecamatan Pangkalan Kuras Kabupaten Pelalawan,Riau pada hari Kamis. (4/8/2022)
Kegiatan ini merupakan percepatan antisipasi penyebaran Covid -19 dengan di bantu dari Koramil 04/Pangkalan Kuras dan tim medis Puskesmas Kecamatan Pangkalan Kuras.
Atas nama Polsek Pangkalan Kuras (IPTU Yandri – red) menghimbau kepada seluruh masyarakat Kecamatan Pangkalan Kuras, Desa Kesuma sekitarnya agar tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes).Semoga penyebaran virus Covid -19 cepat berakhir,” ucap IPTU Yandri.
Ditambahkan Bhabinkamtibmas Polsek Pangkalan Kuras Desa Kesuma, Bripka Andriko.Kegiatan Vaksinasi Covid -19 di Desa Kesuma Dusun II Sei Medang dan sekitarnya secara rutin dilaksanakan di setiap hari Kamis.Vaksinasi di laksanakan untuk dosis tahap 1 dan 2 juga 3 ,” paparnya.
Ditempat yang sama,Koramil 04/Pangkalan Kuras Kapten ARH.A.Simbolon, melalui Babinsa Desa Kusuma Sersan Kepala H.Simamora mengatakan,” antusias masyarakat Desa Kesuma untuk mengikuti Vaksinasi Covid – 19 yang di adakan setiap hari Kamis sangat tinggi dan baik ,” terangnya
Kepala Desa Kesuma, Yasir H.Sitorus,SH. mengatakan,” sangat mengapresiasi yang setinggi – tingginya teruntuk Tim percepatan vaksinasi antisipasi penyebaran virus Covid -19 baik itu dari Polri dan TNI juga Tim media Puskesmas Pangkalan Kuras.
Yasir menghimbau kepada seluruh masyarakat yang berada di Desa Kesuma dan sekitarnya agar tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes) karena penyebaran virus Covid -19 saat ini belum berakhir.Dan menghimbau kepada seluruh masyarakat Desa Kesuma khususnya bagi yang belum mengikuti Vaksinasi baik dosis 1 dan 2 agar segera mengikuti Vaksinasi.
Bagi warga yang sudah mengikuti Vaksinasi Covid -19 dosis 1 dan 2, Agar segera mengikuti vaksin dosis 3 (Tiga),” imbuhnya Kepala Desa Kesuma Yasir,H.Sitorus, SH.
Kepala Puskesmas Kecamatan Pangkalan Kuras, Siti Aisyah, S.T.R Keb, melalui Bidan Desa Kusuma Dusun II Sei Medang, Bidan Nurzana mengatakan,” kegiatan Vaksinasi Covid-19 di Desa Kesuma Dusun II Sei Medang sekitarnya di laksanakan 1 (Satu) kali dalam Satu minggu yaitu setiap hari Kamis.Antusias masyarakat dalam mengikuti Vaksinasi sangat baik,” jelasnya.
Pelaksanaan vaksinasi Covid -19 di hadiri Polsek Pangkalan Kuras, Koramil 04/Pangkalan Kuras, Tim Medis Puskesmas Pangkalan Kuras dan Pemerintah Desa Kusuma. Seluruh rangkaian kegiatan dari awal hingga di penghujung kegiatan berjalan dengan baik dan lancar. (Dian).
Redaksi