Pengurus BKPRMI Nagan Raya Audiensi dengan PJ Bupati 

Nagan Raya | Kompas 1 Net – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Badan Komunikasi Pemuda Remaja Mesjid Indonesia (BKPRMI) Nagan Raya melakukan audiansi dan Silaturahmi dengan Pejabat (PJ) Bupati Nagan Raya.

Dalam pertemuan itu, PJ Bupati Fitriany Farhas didampingi Kepala Dinas Syariat Islam (DSI) Kabupaten Nagan Raya, Wahidin, SE beserta jajaran, di ruang Kerja Bupati, Rabu 26 Oktober 2022.

Bacaan Lainnya

Sementara dari pengurus BKPRMI turut hadir Ketua Umum BKPRMI Nagan Raya, Husen, S.Sy, M,Ag, Sekretaris, Nahyan Zulfikar, SH.,MH dan didampingi sejumlah pengurus.

Untuk diketahui, pengurus yang tergabung dalam BKPRMI Nagan Raya tersebut terhimpun dari berbagai sektor dan organisasi diantaranya, Muhammadiyah, HUDA, HMI, akademisi, dan Tgk Dayah.

Dalam pertemuan itu, PJ Bupati Fitriani Farhas menyambut baik dan mendukung penuh program-program BKPRMI Nagan Raya yang menyentuh langsung ke masyarakat, bahkan ia berharap bisa bersinergi dan berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nagan Raya.

“Kita sangat mendukung kegiatan yang akan dilakukan pengurus BKPRMI Nagan Raya dengan harapan ini bisa membawa perubahan untuk Nagan Raya kedepan,”kata PJ Bupati Fitriany Farhas.

Selain itu, Fitriany mengaku telah berkomunikasi dengan Kadis Syariat Islam dapat menghidupkan dan meramaikan Masjid serta mengajak BKPRMI membuat program yang menyentuh langsung ke masyarakat.

“Buat program membangun dan dapat dirasakan oleh masyarakat, dengan menghidupkan UMKM terhadap pertumbuhan ekonomi, serta ramaikan kembali Masjid-masjid dengan Subuh keliling dan kegiatan keagamaan lainnya,” harapnya.

Sementara Ketua Umum BKPRMI Nagan Raya, Husen, S.Sy, M,Ag, mengatakan, kegiatan audiansi tersebut dilakukan untuk membangun silaturahmi dan sinergitas dalam berbagai program kedepan.

“Kita berkomitmen mendukung program Pemerintah dalam mewujudkan Kabupaten Nagan Raya yang religius,”jelasnya.

Selain itu, Ketua Umum BKPRMI Nagan Raya, Husen juga menyampaikan beberapa hal ke PJ Bupati terkait pelantikan yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

“Salah satu program prioritas BKPRMI Nagan Raya yaitu FASI (Festival Anak Shaleh Indonesia) sebagai event terbesar di BKPRMI yang akan dilaksanakan di tahun 2013 mendatang,” demikian tutupnya.

 

 

Cautsar Ismail

Pos terkait