Pemerintah Kecamatan Bandar Petalangan Gelar Seleksi Paskibraka HUT RIKe -77

Bandar Petalangan – Dalam rangka persiapan peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke- 77, Pemerintah Kecamatan Bandar Petalangan mengadakan seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Kecamatan yang di laksanakan di halaman gedung serbaguna Penghulu Mudo Muhammad Syafei, pada Senin (18/7/2022).

Sebanyak 45 orang calon paskibraka Kecamatan yang mengikuti serangkaian seleksi ini. 45 siswa ini adalah siswa- siswi terdiri dari 15 orang dari SMK Putra Mandiri dan 30 orang dari SMAN 1 Bandar Petalangan.

Siswa siswi yang terseleksi ini akan mengikuti latihan lanjutan untuk persiapan atau pelatihan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Kecamatan Bandar Petalangan.
Kegiatan seleksi ini diambil alih langsung oleh Serda Dodi Syafrizal Aritonang dan Ipda Ermanto serta anggota satpol PP Jasmi.

Dalam arahan sebelum melaksanakan kegiatan seleksi Serda Dodi Syafrizal Aritonang kepada calon anggota paskibraka menyampaikan,” Ada beberapa kriteria yang harus dipenuhi sebagai anggota paskibraka karena kriteria inilah yang menentukan seorang calon itu pantas atau tidak disini,”ucap Dodi.

Adapun kriteria yang menentukan layak atau tidak seorang calon paskibraka itu adalah tinggi badan minimal 165 cm, harus loyal, maksudnya mau dipimpin dan tidak mendongkol ketika diarahkan, fisik harus sehat kalau mempunyai riwayat penyakit seperti sesak nafas disangsikan takut tidak akan sanggup mengikuti latihan,”sambung Dodi.

Selanjutnya kalau diantara kalian sudah lulus seleksi ini harus bisa melaksanakan latihan dan patuh serta disiplin dan jangan main- main kalau latihan jam 7 ya jam 7 itu harus sudah hadir dan yang terpilih harus berwibawa jangan lemas tak menentu,” imbuh Serda Dodi.S Aritonang

 

Sumber : Kontributor Kecamatan Bandar Petalangan

Pos terkait