Pemerintah Desa Talau Salurkan Bantuan Santunan Kepada 61 Anak Yatim, Piatu dan Yatim Piatu

Foto: Kades Talau Serahkan Bantuan Santunan kepada Anak Yatim, Piatu dan Yatim Piatu.Kamis (09/11/2023).

Pelalawan (Pangkalan Kuras) Pemerintah desa Talau Serahkan bantuan santunan kepada 61 (Enam Puluh Satu) anak Yatim, Piatu dan Yatim Piatu. Kegiatan diadakan di aula desa setempat pada hari Kamis (09/11/2023).

Turut hadir di acara tersebut, Kades Talau, Syahril bersama staf.Camat Pangkalan Kuras yang di wakili oleh staf Kasi PPM, Imam Bhabinkamtibmas Polsek Pangkalan Kuras Rion Napitupulu.Ketua BPD, Arisman.S.Pd. Tokoh masyarakat, anak Yatim, Piatu dan Yatim Piatu.

Kepala desa Talau, Syahril mengucapkan ribuan terimakasih kepada pemerintah daerah (Pemda) Pelalawan. Serta mengapresiasi Bupati Pelalawan, H Zukri Misran atas program kepeduliannya terhadap anak Yatim, Piatu dan Yatim Piatu yang berjalan baik.

“Anggaran bantuan santunan kepada 61 anak Yatim, Piatu dan Yatim Piatu bersumber dari Bantuan Khusus Keuangan (BKK) Kabupaten Pelalawan,Riau tahun 2023.Pastimya, bantuan ini sangat bermanfaat bagi si penerima,”ucap Syahril.

Bantuan santunan yang di salurkan mulai bulan Januari sampai dengan Juni 2023. Setiap Satu orang anak
menerima bantuan santunan sebesar 250.000.00 x 6 bulan = 1.500.000.00 (Satu Juta Lima Ratus Ribu Rupiah) dengan jumlah keseluruhannya 91.500.000.00 (Sembilan Puluh Satu Lima Ratus Ribu Rupiah). Untu bulan Juli sampai dengan Desember kita serahkan di akhir tahun 2023 yang akan datang.

“Berharap kepada seluruh ke 61 anak  penerima bantuan santunan agar dapat mempergunakan uang tersebut dengan sebaik baiknya. Dan tetap semangat belajar untuk menuntut ilmu demi masa depan yang lebih baik lagi nanti nya, serta, yang terpenting jangan lupa beribadah,” imbuh Kades Talau Syahril.

Seluruh rangkaian kegiatan penyerahan bantuan santunan kepada anak Yatim,Piatu dan Yatim Piatu di desa Talau, berjalan dengan baik.**

 

 

Editor: Dian.

Pos terkait