Ketua DPRD Pelalawan Apresiasi Perencanaan Pembangunan Jembatan di Desa Talau Oleh PT Musim Mas

PELALAWAN ,Kompas1.net –Buktik epedulian PT Musim Mas yang berada di Kabupaten Pelalawan, khususnya di Kecamatan Pangkalan Kuras mendapat apresiasi dari Ketua DPRD Pelalawan, Baharudin,SH.MH,. Hal ini disampaikan, Di acara reses di Desa Talau Kecamatan Pangkalan Kuras Kabupaten Pelalawan,Riau pada hari Kamis 18 Juli 2022.

Di season tanya jawab, salah seorang masyarakat Desa Talau bertanya dan meminta kepada anggota DPRD kapan jembatan Desa Talau bisa segera di bangun karena kondisi nya sudah rusak.Hal ini sudah berulang kali diusulkan ke Pemerintah Daerah (Pemda) Pelalawan. Dan ke Pihak Perusahaan PT Musim Mas juga telah dimohonkan.Namun belum juga terwujud.

Mendengar pertanyaan tersebut, Ketua DPRD Pelalawan mengatakan,” apa yang menjadi pertanyaan dan permohonan masyarakat akan di bahas di Kantor DPRD Pelalawan.Namun demikian, coba kita pertanyakan kepada Pihak manajemen PT Musim Mas.

Tanpa ragu dan penuh keyakinan didalam kegiatan reses tersebut.pihak manajemen PT Musim Mas yang di hadiri oleh Malinton Purba,SH.mengatakan,” perbaikan jembatan yang di Desa Talau sudah kita laksanakan beberapa waktu yang lalu.

Namun demikian, jembatan tersebut tidak bisa hanya diperbaiki saja sehingga pihak manajemen perusahaan mengambil sikap untuk membangun Kembali secara permanen,” ucap Manager Humas.

Semua rencana pekerjaan pembangunan jembatan sudah kita mohonkan ke Kantor Pusat, Dan respon Manajemen sangat setujui jembatan tersebut dibangun.

Ya, Melalui progam CSR nya dalam waktu dekat ini rencana pekerjaan pembangunan jembatan Desa Talau segera dilaksanakan,” tutur Malinton Purba,SH.

Mendengar apa yang telah disampaikan oleh pihak manajemen PT Musim Mas atas kesiapan membangun jembatan tersebut. Ketua DPRD Pelalawan bersama anggota DPRD Pelalawan lainnya mengatakan,” sangat mengapresiasi PT Musim Mas yang tetap dan terus peduli dengan masyarakat sekitar perusahaan,” Imbuhnya.

Kepala Desa Talau, Syahril mengucapkan ribuan terimakasih kepada seluruh anggota DPRD Pelalawan yang hadir dan pihak manajemen PT Musim Mas, khususnya,” ucap Syahril.

Turut hadir di kegiatan reses tersebut, Ketua DPRD Pelalawan Baharudin,SH,MH.Kerua Komisi III DPRD Pelalawan,Carles,S.sos.dan anggota DPRD Lainnya yaitu Abdul Nasib, SE. Abdul Muzakir, Rusdianto. Kepala Desa Talau, Syahril. tokoh pemuda dan tokoh Masyarakat. Bhabinkamtibmas Polsek Pangkalan Kuras serta adik – adik mahasiswa/mahasiswi yang tengah melaksanakan KKN.

Seluruh rangkaian kegiatan reses dari awal hingga berakhir nya kegiatan berjalan dengan baik. (Dian)

 

 

 

Redaksi.

 

 

 

Pos terkait