ROHIL, Kompas 1 net – Kadisdik Rohil Asril Arief,S.Sos.MM perintahkan kepada semua sekolah TK SD dan SMP yang berada di Kabupaten Rokan Hilir untuk tidak melakukan kegiatan perpisahan dan Study Tour, dalam rangka akhir tahun pendidikan 2024/2025.
Hal ini disampaikan Asriel Arief melalui surat edaran yang diterbitkan pada Jum’at 25 April 2025. Kemarin.
Disampaikan kepada seluruh korwil bidang pendidikan, di pendamping satuan kerja pendidikan dan kepala satuan pendidikan PAUD/ TK, SD dan SMP untuk dapat melaksanakan hal hal berikut, Tidak melaksanakan study tour atau sejenisnya demi alasan keselamatan.
Perpisahan hanya boleh dilakukan dilingkungan satuan pendidikan dengan cara sederhana, tidak memaksa dan tidak melakukan pemungutan biaya yang membebani wali murid.
Bagi satuan pendidikan yang sudah terlanjur melakukan pungutan untuk acara perpisahan dan Study Tour diminta untuk segera mengembalikannya kepada wali murid yang sudah melakukan pembayaran. Bagi satuan pendidikan dilarang melakukan pungutan untuk penulisan ijazah, pengambilan ijazah dan penahanan ijazah dalam alasan apapun,” pungkasnya dalam surat edaran tersebut.
Zurfami kompas 1 net melaporkan