Diikuti Ratusan Warga, Lomba Mancing Ikan Polres Rohil Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke-77 di Sinaboi, Seru

ROHIL, Kompas 1 Net– Perlombaan mancing ikan yang digelar Polres Rokan Hilir (Rohil) Polda Riau dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) Bhayangkara ke-77, berlangsung seru. Minggu 25 Juni 2023 Pukul 10.00 WIB.

Diikuti antusiasme ratusan warga, kegiatan lomba yang diadakan dipinggir perairan laut Sinaboi Kecil Kecamatan Sinaboi Kabupaten Rohil memperebutkan beraneka macam hadiah yang telah disiapkan ini bersemarak. Minggu 25 Juni 2023 Pukul 10.00 WIB.

Bacaan Lainnya

Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SH SIK MSi melalui Kasi Humas Polres Rohil AKP Juliandi SH menjelaskan rangkaian kegiatan kegiatan dalam rangka Hari menyambut hari Bhayangkara Ke-77 Polres Rohil.

“Kegiatan lomba memancing ikan yang kita adakan ini adalah rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut hari Bhayangkara ke-77, Kepada pemenang lomba disediakan berbagai macam hadiah, diantaranya berupa Sepeda Motor, Sepeda Listrik, Sepeda Gunung, Kulkas, TV Led 32″, Dispenser, Kipas Angin,Rice Cooker, 1 Set Alat Pancing, Handphone Android,”ungkap AKP Juliandi.

Setelah berlangsungnya kegiatan perlombaan yang diikuti sebanyak 137 orang peserta pemancing, kemudian diumumkan Pemenang hadian berdasarkan ikan yang diundi dan berat ikan.

Juara 1 ikan pari mendapatkan hadiah motor adalah nomor 023 jatuh kepada nama saudara Agustinus, Juara 2 ikan senangin hadiah sepeda listrik dimenangkan oleh nomor 132 dengan nama saudara Mursalim dan Juara 3 ikan gelamo hadiah tv led diraih pemegang nomor 05 atas nama saudara andi kurniawan.

Dan untuk Juara 4 ikan sembilang hadiah kulkas diberikan kepada nomor 041 dengan nama saudara Asroni, Untuk juara 5 ikan belukang hadiah hp didapat oleh peserta nomor 102 saudara Ariansyah, serta Juara 6 ikan pari hadiah sepeda gunung dimenangkan pula oleh nama saudara Firdaus yang memegang nomor peserta 83,” imbuhnya.

Acara ini sendiri dihadiri oleh Kasat Polairud AKP Tito Laragatra,SIK.MH, KBO Sat Polairud IPDA S.M. Siallagan, Personil TNI AL Kec. Sinaboi, Personil Polsek Bangko, KPLP Kec. Sinaboi, Camat Sinaboi, Penghulu Sinaboi, Penghulu Sungai Nyamuk, Penghulu Sungai Bakau, Personil Sat Polairud dan Panitia Lomba Mancing.

Pos terkait