Pelalawan, Kompas 1 net – Camat Pangkalan Kuras H. Abdul Gapur, S H. membuka secara resmi kegiatan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Desa Palas yang diadakan di Desa Palas Kecamatan Pangkalan Kuras Kabupaten Pelalawan Riau. Selasa 12 Nopember 2024. Ba’da Isya.
Kegiatan pembukaan diawali dengan pembacaan kitab suci Al Qur’an, tari persembahan mars lagu MTQ, serta do’a yang di bawakan oleh Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Pangkalan Kuras, H. Ahmad Darwis SH I.
Tampak hadir di kegiatan antara lain Kades Palas, H. Samsari A. S. Kepala KUA Pangkalan Kuras, Ahmad Darwis.SH,I. Kapolsek Pangkalan Kuras, AKP Sohermansyah, Ketua Panitia MTQ ,Sukirman, Tokoh masyarakat, agama dan seluruh warga Desa Palas.
Ketua Panitia kegiatan MTQ tingkat Desa Palas, Sukirman mengucapkan ribuan terimakasih kepada seluruh panitia serta masyarakat yang telah bahu membahu, sehingga agenda tahunan yang rutin di laksanakan setiap tahunnya berjalan sesuai yang kita harapkan bersama.
“Perlu di ketahui, anggaran kegiatan MTQ ini murni dari pendapatan asli desa dan di dukung oleh donatur, hamba – hamba Allah serta pihak ke tiga seperti perusahaan yang bersempadan dengan desa, sekali lagi atas nama panitia MTQ kami mengucapkan ribuan terimakasih kepada seluruh pendukung sehingga kegiatan ini berjalan sesuai yang kita jadwalkan bersama,” paparnya.
Di kegiatan MTQ tingkat desa Palas pada tahun 2024 ini, untuk sementara di ikuti oleh peserta kisaran enam puluh lima (65) orang dengan 5 katagori yang perlombakan selama tiga (3) malam berturut – turut dari pembukaan pada hari Selasa (12/11) malam Rabu dan penutupan (Selesai) di hari Kamis (15/11) malam Jum’at.
“Sekali lagi, atas nama panitia MTQ desa Palas dan pemerintah desa mengucapkan ribuan terimakasih kepada seluruh pendukung kegiatan ini.Semoga kegiatan dari awal hingga berakhir nanti kita do’akan berjalan dengan lancar dan sukses,” ucap Sukirman.
Kepala Desa Palas, H.Samsari, AS. dalam sambutannya mengucapkan ribuan terimakasih kepada seluruh masyarakat, tokoh masyarakat,agama dan seluruh masyarakat Desa Palas yang telah mendukung penuh kegiatan MTQ ini.InsyaAllah,. Selama lima (5) tahun berturut – turut kegiatan rutin kita laksanakan
“Kegiatan MTQ setingkat desa Palas pada tahun 2024 ini mengusung tema “Dengan MTQ Desa Palas, Mari kita wujudkan generasi muda yang religius, Qur’an i, modern dan berakhlakul Karimah” Ucapnya.
Pelaksanaan kegiatan MTQ ini adalah salah satu bentuk dan dukungan pemerintah desa Palas dalam menjalankan dan amanah progam “Magrib Mengaji” oleh pemerintah daerah kabupaten Pelalawan.
“Program wajib mengaji (Al Qur’an) adalah salah satu kegiatan yang sangat mulia dan positif untuk cikal bekal anak – anak kita baik di dunia dan di akhirat nanti. Masa depan generasi muda, khususnya di desa Palas adalah menjadi perhatian dan tanggung jawab kita bersama. Maju nya suatu negara yang beradab pastinya tidak terlepas dari cara mendidik generasi muda yang kita didik dari awal. Jika kita tak mau tau dan salah jalan mendidik anak – anak kita,maka bersiap – siaplah akan kehancuran dan kemunduran negeri ini,” tegas H.Samsari.AS.
Untuk itu, marilah sama – sama kegiatan MTQ dan program wajib magrib mengaji terus kita laksanakan di desa Palas ini sampai dunia ini berakhir (Kiamat). Siapapun nanti yang menjadi pemimpin di desa Palas ini, untuk kedepannya agar program yang sangat mulia dan barokah ini tetap terjaga dan berjalan dengan baik. Kita harus banyak bersyukur, karena kegiatan MTQ setingkat desa (Desa Palas) di Pelalawan setiap tahunnya berjalan dengan baik.
Di sini perlu kita garis bawahi dan fahami bersama, selama kegiatan MTQ yang kita laksanakan setiap tahunnya, sudah ada anak – anak didik kita Qori dan Qoriah yang menjadi juara di tingkat provinsi Sumatra Utara. Bahkan sudah adapula yang menjadi Juri bersertifikat dari hasil kegiatan MTQ yang kita adakan setiap tahunnya.ini adalah menjadi salah satu kebanggaan bagi kita semuanya,” Aamiin Ya Rob…ucap Kades Palas,H.Samsri,A.S.
Di tempat yang sama, Camat Pangkalan Kuras, H.Abdul Gapur, S.H. sangat mengapresiasi pihak pemerintah desa Palas beserta warganya yang telah melaksanakan program – program pemerintah daerah Kabupaten Pelalawan, khususnya program”Magrib Mengaji” berjalan dengan baik dan amanah. Tidak itu saja , kegiatan MTQ setingkat desa di desa Palas, selama lima (5) tahun ini berturut – turut di laksanakan adalah menjadi suatu kebanggaan yang patut kita syukuri bersama.
“Jujur saja, kecamatan Pangkalan Kuras ini terdiri dari enam belas (16) desa dan Satu (1) kelurahan. Namun, baru desa Palas saja yang secara rutin selama lima (5) tahun ini melaksanakan kegiatan MTQ. Ini patut kita apresiasi yang setinggi – tinggi nya, karena di desa lain khususnya di kecamatan Pangkalan Kuras belum ada yang melaksanakan kegiatan ini secara rutin setiap tahunnya. Program wajib magrib mengaji juga berjalan dengan baik didesa Palas ini,”ucapnya
Atas nama pemerintah kecamatan Pangkalan Kuras, pada tahun 2025 yang akan datang, khususnya di kecamatan Pangkalan Kuras, kegiatan MTQ di setiap desa akan kita laksanakan bersama – sama.
“Tidak sampai di situ saja, kedepannya, di setiap pada penghujung tahun nantinya, di kecamatan Pangkalan Kuras akan di adakan kegiatan MTQ,” tuturnya.
Sekali lagi, atas nama pemerintah kecamatan Pangkalan Kuras, kami mengucapkan selamat dan sukses atas pelaksanaan kegiatan MTQ setingkat desa Palas. Semoga, dengan kegiatan ini akan tumbuh bibit – bibit generasi muda (Qori dan Qoriah) yang religius, Qurani, modern dan berakhlak Karimah. Dengan mengucapkan Bismillah kegiatan MTQ di desa Palas dengan resmi di buka,” imbuh Camat Pangkalan Kuras, H. Abdul Gapur, SH
Seluruh rangkaian kegiatan pembukaan MTQ tahun 2024 setingkat desa Palas berjalan dengan dengan lancar dan baik tanpa hambatan satu apapun, Aamiin.
Editor: K1N – Dian